Tuesday, November 3, 2009

MID TEST KEWIRAUSAHAAN TELEMATIKA

Wirausahawan adalah orang yang menjalankan perusahaan atau usaha rintisan sendiri dan mempunyai tanggung jawab atas risiko yang dihadapi kegiatannya tersebut. Usaha tersebut umumnya disebut sebagai wirausaha.

Karakter yang umumnya perlu dimiliki seorang wirausahawan adalah ulet, gigih, pandai, disiplin, pantang menyerah, mempunyai pikiran yang terbuka, cakap menjual, dan haruslah memiliki integritas yang tinggi.

KBBI mendefinisikan wirausahawan sebagai "orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menyusun cara baru dalam berproduksi, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, mengatur permodalan operasinya, serta memasarkannya."

Louis Jacques Filion menggambarkan wirausahawan sebagai orang yang imajinatif, yang ditandai dengan kemampuannya dalam menetapkan sasaran serta dapat mencapai sasaran-sasaran itu. Ia juga memiliki kesadaran tinggi untuk menemukan peluang-peluang dan membuat keputusan.

LANGKAH AWAL MEMBUAT GAME

Tidak pernah ada cara mudah membuat game. Hal itu yang mendasari betapa sulitnya membuat game. Berkembang mendekati abad 2000, bermunculan berbagai tools, SDK hingga aplikasi yang membantu pembuatan game. Kita mengenal salah satunya seperti Game Maker, RPG maker, Unreal engine dan lain sebagainya.

Game sendiri bukanlah sebuah alat mainan anak kecil yang tinggal buang apabila selesai main, Game adalah seni. Banyak artikel yang menunjukkan pada cara membuat game dengan teknik ini dan teknik itu. Tetapi jarang yang menjelaskan dengan memakai seni. Kenapa membahas seni pada sesuatu yang tidak serius. Salah satu seni yang secara tak langsung agak menyulitkan adalah Class. Seni di sini bukan selalu menunjuk bagaimana cara dua atau lebih elemen bersatu tetapi juga dari pemrograman itu sendiri.

MANFAAT DARI GAME

Manfaat materialnya kita bisa belajar bahasa Inggris, melatih kemampuan motorik, dan kemampuan berpikir. Manfaat spiritualnya adalah berlatih untuk menghadapi masalah dalam hidup kita, lengkap dengan kepekaan, logika, dan problem solvingnya. Jika teman2 belum pernah menghadapai masalah pelik atau complicated, bisa menyiapkan diri dengan bermain game dulu.

Wenny Amelia.K [064.06.005]

No comments:

Post a Comment